Aku ingin orang yang secara fisik menarik mendapatkan perlakuan yang sama dengan orang yang kurang menarik secara fisik.
Tapi aku hanya orang bodoh yang bermimpi akan utopia.
Sudah sejak dulu, dalam proses evolusi, nenek-moyang manusia menilai dan berpegang pada kesan pertama yang ditampilkan dan itu adalah tampilan fisik seseorang. Itulah salah satu cara untuk bertahan hidup spesies kita. Itu natural.
Biarpun hal ini berpotensi besar menjadi sumber ketidakadilan tetapi tak ada yang bisa disalahkan karena menuruti nalurinya.
Namun tentu saja tidak ada salahnya juga untuk tetap percaya bahwa biarpun kita berbeda-beda (suku, agama dan kepercayaan, ras, golongan, bentuk fisik) tetapi kita tetap bisa bersatu dalam tujuan, cita-cita, dan idealisme yang sama.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
what is it?